Apel pagi pada hari jum'at tanggal 25 November 2016 terasa spesial, karena bertepatan dengan Hari Guru Nasional. Pada hari itu juga Bapak Wiwit selaku kepala sekolah SMK Widya Dharma Turen menjadi pembina apel. Dalam apel tersebut beliau berpesan kepada seluruh siswa untuk lebih menghormati guru.
Selain itu ada hal yang istimewa lagi dalam apel tersebut, pasalnya Bapak Kepala Sekolah membacakan puisi spesial yang dibuat sendiri untuk para siswa SMK Widya Dharma. Puisi tersebut berhasil menyentuh para hati siswa.
Puisi Untuk Muridku
Hai Muridku...
Mengapa engkau berdiri disini
Mengapa engkau duduk di kelas ini
Belajar... ya engkau sedang belajar
tapi benarkah engkau benar-benar sedang belajar
Mana pintarmu, mana prestasimu
Mana kebanggaan orang tuamu
Mana kebanggaan guru-gurumu
Hai muridku bangkitlah
Bangkitlah...
Buanglah selimut mimpi
Mulailah langkah berani
Hai Muridku...
Hanya kepadamu harapan kusandangkan
Hanya kepadamu cita-cita dipertaruhkan
Tak ada sesuatu yang tak mungkin bagimu
Bangkitlah melawan arus yang terus mendera
Hai muridku
Kuasailah dirimu dengan sikap optimis
Paculah laju kudamu sekencang-kencangnya
Lawanlah berbatuan malas dan bebal
Ingatlah... engkau adalah harapan, engkau adalah masa depan.
Komentar
Posting Komentar